Komponen Mobil yang Wajib Diperiksa Setelah Dipakai Mudik Lebaran

  • Komponen Mobil yang Wajib Diperiksa Setelah Dipakai Mudik Lebaran

    Komponen Mobil yang Wajib Diperiksa Setelah Dipakai Mudik Lebaran

    Setelah menempuh perjalanan jauh, sebaiknya kondisi mobil tetap diperiksa demi menjaga kenyamanannya. Lalu apa saja yang wajib diperiksa setelah mobil dipakai mudik lebaran? Berikut ini penjelasannya.

    Merawat kondisi mobil harus dilakukan dengan rutin agar saat berkendara tetap aman dan nyaman.
    Perawatan mobil tidak hanya mencuci dan membersihkan body tampilan luar saja, namun menyeluruh hingga ke seluruh komponen mobil terutama seperti mesin, ban, suspensi, radiator, dan rem.

    “Pemeriksaan sebaiknya dilakukan menyeluruh, dari kaki-kaki, mesin, kelengkapan luar dan bagian interior” ungkap Service Manager Auto2000 Permata Hijau Edwin Dwi Novianto.

    Edwin juga mengungkapkan bahwa perawatan mobil baru dan mobil lama sebenarnya sama saja. Namun pada mobil lama perlu perhatian yang lebih khusus pada beberapa komponennya.
    Berikut ini beberapa komponen yang wajib diperiksa setelah mobil dipakai mudik lebaran

    1. Ban Mobil
    Perjalanan jarak jauh yang ditempuh saat mudik pastinya membuat kondisi ban semakin terkikis. Bermacam kondisi jalan dan beragam suhu yang dilalui pastinya menguji daya tahan ban mobil selama perjalanan. Oleh sebab itu, sebaiknya kondisi ban wajib diperiksa dan dibersihkan jika ada kerikil yang terselip disela-sela permukaan ban.

    ban mobil

    2. Oli Mesin
    Waktu tempuh berjam-jam dan terkadang terjebak macet mengakibatkan kinerja mesin semakin ekstra sehingga mesin semakin panas. Oleh sebab itu, peran oli mesin dalam menjaga stabilitas komponen mesin sangatlah vital. Sebab, oli mesin berfungsi memberi pelumasan terhadap gesekan antar komponen mesin.

    cek oli mesin

    Kita bisa cek kondisi oli mesin melalui dipstick yang ada pada setiap mesin mobil. Jika takaran oli mesin sudah menyentuh titik terendah di dipstick atau menyentuh angka “L”, sebaiknya segera bawa ke bengkel terdekat untuk proses penggantian oli baru. Karena oli pada mesin sudah berkurang akibat adanya penguapan yang terjadi saat perjalanan mudik.

    3. Radiator
    Sesuai fungsi utamanya sebagai pendingin mesin mobil ketika berjalan, kondisi radiator sangatlah wajib kita periksa. Terutama cairan pendingin (coolant) yang mengalir di dalam radiator. Periksa jumlah cairan pendingin yang terdapat pada tabung radiator. Bila cairan sudah berkurang atau bahkan habis, segera isi kembali cairan tersebut. Periksa juga apakah ada kebocoran pada radiator yang menyebabkan cairan tersebut habis sehingga menyebabkan mesin cepat panas (overheat).

    4. Rem
    Rem mobil juga berperan penting ketika mobil melaju dengan kecepatan tinggi maupun saat kecepatan rendah di tengah kemacetan mudik. Keselamatan pengendara sangat bergantung dengan kinerja rem yang maksimal. Oleh sebab itu, ada baiknya rem mobil turut diperiksa setelah dipakai mudik lebaran yang menempuh jarak ratusan kilometer. Gesekan antara kampas rem dengan discbrake pasti menyebabkan kampas rem terkikis. Akan berbahaya jika mobil kemudian digunakan untuk aktifitas sehari-hari.

    5. Suspensi (Shockbreaker)
    Selama perjalanan mudik biasanya mobil membawa beban lebih berat daripada biasanya, oleh sebab itu perlu juga untuk memeriksa kondisi suspensi mobil setelah dipakai mudik. Jika terasa ada kerusakan dan mengganggu kenyamanan saat diperjalanan, sebaiknya segera lakukan penggantian suspensi baru. Sebaiknya penggantian suspensi atau shockbreaker dilakukan sepasang (kanan-kiri) agar kondisi mobil tetap seimbang.

    Itulah beberapa komponen mobil yang wajib diperiksa setelah dipakai untuk mudik. Sangat mudah dilakukan untuk pemeriksaan awal dan tanpa harus mengeluarkan biaya.
    Namun, jika ada kerusakan parah pasca mobil digunakan untuk mudik sebaiknya segera dibawa ke bengkel langganan Anda dan lakukan perawatan lebih lanjut.

    Tetapi jika mobil yang Anda gunakan adalah mobil rental atau mobil sewaan, Anda tak perlu khawatir keluar biaya besar untuk perbaikan kerusakan. Sebab, urusan perbaikan sudah menjadi tanggung jawab perusahaan penyedia mobil rental.
    Seperti seluruh unit mobil milik Multi Inti Transport yang terjamin dengan perawatan berkala serta dilengkapi dengan asuransi kendaraan. Sehingga memberikan jaminan keamanan dan kenyamanan bagi pelanggan yang menyewa kendaraan.
    Ingin tahu lebih lanjut tentang layanan sewa kendaraan khususnya untuk kebutuhan operasional perkantoran? Silakan klik di sini

    Leave a comment

    Required fields are marked *

Open chat
1
Halo, butuh bantuan? Klik di sini
Halo,
Selamat datang di Multi Inti Transport.
Ada yang bisa kami bantu?